Selasa, 15 Agustus 2017

Indikator Sekolah Aktif Pada Semester Tertentu

Banyak sekolah beranggapan bahwa dengan melakukan sinkronisasi dapodik pada periode tertentu merupakan tolak ukur bahwa sekolah tersebut aktif, padahal indikator ini tidak sepenuhnya benar. Sekolah melakukan sinkronisasi data pada periode Semester I 2017/2018 belum tentu dianggap aktif pada periode tersebut apabila tidak melengkapi beberapa data penting.
logo aplikasi dapodik
Indikator periode aktif berbeda dengan periode waktu sinkronisasi. Artinya riwayat sinkronisasi bukanlah periode yang dibaca sistem sebagai periode aktif, namun isi beberapa data yang mengandung periode yang akan dijadikan acuan sekolah tersebut telah mengirimkan data atau belum.

Data pertama yang memiliki variable periode adalah Rombongan Belajar. Pada rombongan belajar terdapat identitas Semester untuk rombongan belajar tersebut, artinya adalah sekolah melakukan sinkron pada periode ini belum tentu data rombelnya untuk periode ini juga, bisa saja hanya terdapat data rombongan belajar semester sebelumnya.

Selanjutnya selain rombongan belajar data yang memiliki identitas periode adalah data Guru dan Tenaga Kependidikan. Identitasnya adalah penugasan guru tersebut pada tahun ajaran tertentu, berbeda dengan rombongan belajar yang memiliki 2 periode setiap tahun ajaran karena menggunakan variable semester.

Dan yang terakhir adalah data periodik pada beberapa data diantaranya adalah sekolah, prasarana dan peserta didik. Walaupun tidak jarang sekolah memandang sebelah mata dengan data periodik ini namun kenyataanya periodik ini dibaca sistem untuk dijadika salah satu indikator keaktifan pada periode tertentu. Salah satu contoh kebutuhan data dari data periodik ini adalah sekolah pada semester tertentu apakah menerima atau menolak Bantuan Operasional Bos. Ada juga kerusakan data prasarana untuk dijadikan sebagai dasar oleh pengguna dana yang biasanya terkait dengan bantuan pembangunan dan sejenisnya.

Dari semua data yang disebutkan diatas tentu saja yang tidak bisa dipungkiri adalah saling keterkaitan (relasional) antara satu dan lainnya yang diidentifikasikan pada isian pembelajaran. Pembelajaran mengaitkan hampir semua data primer dapodik. Disana ada data rombongan belajar, prasarana, peserta didik sebagai anggota rombonganan belajar, guru sebagai pengajaran mata pelajaran tertentu.

Demikian hal-hal penting yang menjadi perhatian para pengelola Data Pokok Pendidikan, mudah-mudahan bisa menjadi pengingat dan rambu-rambu dalam mengerjakan pengisian data pokok pendidikan. 

Sumber : http://dapodikhelper.blogspot.co.id/2017/08/indikator-sekolah-aktif-pada-semester.html


EmoticonEmoticon